Webtoon Meet Me in the Middle di Naver

Meet Me in the Middle adalah webtoon romantis baru yang cerita dibuat oleh White Cho dengan ilustrasi yang menawan dari Yoon Kim, webtoon ini menawarkan cerita Noona Romance yang mengundang perhatian.

Mengisahkan tentang Yeorum, seorang wanita berusia 30 tahun yang menjalani kehidupan yang monoton dan membosankan. Suatu hari, hidupnya diwarnai dengan kemunculan seorang pria muda misterius bernama Jisung. 

Pria tersebut terus mendekati Yeorum dengan tingkah lucunya. Namun, keunikan dari hubungan mereka adalah mereka bertemu melalui aplikasi kencan dengan saling menukar umur asli mereka! Pertanyaannya, apa sebenarnya yang diinginkan oleh pria itu? "Meet Me in the Middle" adalah komedi romantis yang mendebarkan yang mengisahkan tentang dua orang yang saling menipu.

Judul Korea Webtoon Meet Me in the Middle di Naver

Manhwa RAW menggunakan judul asli 중간에서 만나 dibaca jung-gan-eseo manna. Artinya kurang lebih sama dimana judul diambil dari kedua tokoh utama yang bertemu tepat ditengah-tengah. Entah ini maksudnya umur atau kepribadian.

Berikut ini adalah link Webtoon Meet Me in the Middle di Naver. Versi RAW rilis pada 9 Mei 2023 yang cuma beda 5 minggu dari sini. Mungkin ini lah mengapa alasan mengapa di Indonesia cuma rilis 1 episode dulu.

Saat artikel ini ditulis,

  • Indonesia rilis 1 episode yang update lagi hari Selasa.
  • Naver sudah ada 6 episode + 5 lanjutan yang juga rilis tiap Selasa.

Satu-satunya cara mencari spoiler legal hanyalah di Naver. Entah mengapa Line Webtoon ini sangat cepat membawa webtoon ini di Indonesia.

Pilihan lain bisa dicari dari situs berbagai terjemahan fans seperti batoto ataupun mangadex. Tidak banyak namun lumayanlah 3-4 episode lebih cepat dari rilisan Indonesia. Cari saja dengan judul asli dalam bahasa Korea.

Simak juga: Judul Korea Webtoon Random Target di Naver

Yeorum merupakan tipikal wanita dewasa yang sering menjadi tokoh utama dalam cerita webtoon.

Di usianya yang sudah menginjak 30 tahun, dia harus menghadapi kenyataan pahit bahwa dia kembali menjomblo setelah mengalami pengkhianatan dari pasangannya. Ironisnya, dia bahkan sudah merencanakan pernikahan dengan pria tersebut.

Perbedaan usia antara kedua tokoh utama ini adalah 10 tahun, jarak yang cukup jauh, apalagi sang wanita lebih tua. Bahkan lebih rumit lagi, sang pria masih berstatus sebagai pelajar SMA kelas 3 berumur 20 tahun.

Noona romance memang memiliki daya tarik tersendiri, namun ketika salah satu pihak masih berstatus pelajar, ada pertanyaan etis yang muncul. Jelaslah bahwa webtoon ini tidak akan sesuai dengan selera semua orang.

Kedua tokoh utama ini sama-sama berbohong mengenai usia dan banyak hal lainnya. Meskipun penggemar mungkin ingin melihat mereka bersama, hubungan yang dimulai dengan kebohongan tidak akan berakhir dengan baik.

Sekian artikel tentang Judul Korea Webtoon Meet Me in the Middle di Naver. Dalam 2 jam setelah rilis sudah ada 70 ribu tayangan rating di atas 9,90 bintang. Sepertinya banyak yang suka dengan cerita hubungan dengan brondong hehe.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel