Judul Korea Webtoon Change Me di Naver

Judul Korea Webtoon Change Me di Naver
Akhirnya webtoon Change Me hadir di Indonesia setelah sekian lama. Cerita ditulis oleh Lee Jiho sedangkan gambar dikerjakan Hotti. RAW yang sudah ada ratusan episode ada di Naver Korea.

Bercerita tentang kisah manusia yang mendapatkan penampilan baru sesuai keinginan. Syaratnya adalah mendaftarkan diri pada asuransi jiwa yang mencurigakan. Apakah kehidupan mereka menjadi lebih baik dengan wajah baru atau malah sebaliknya?

Judul Korea Webtoon Change Me di Naver

Manhwa RAW menggunakan judul asli 나를 바꿔줘 dibaca naleul bakkwojwo artinya Ubah Aku. Penamaan diambil dari para "korban" asuransi yang ingin memiliki penampilan baru untuk memperbaiki hidupnya.

Berikut adalah link Webtoon Change Me di Naver. Rilis sejak 6 September 2021 yang jaraknya sangat jauh dari rilisan sini. Beruntung kita masih bisa membaca langsung tanpa harus login. Sayang cukup sulit memahami RAW dari genre drama.

Baca juga: Judul Korea Webtoon Diary Of Desire di Naver

Saat artikel ini ditulis,

  • Indonesia ada 3 episode. Update lagi hari Kamis
  • Naver sudah ada 109 episode + 4 lanjutan. Rilis setiap hari Sabtu
  • Thailand dengan judul ช่วยเปลี่ยนฉันที ada 99 episode. Update pada hari Senin
  • Cina dengan judul lain 盜臉人生. Total ada 107 episode yang rilis hari Rabu

Tak perlu membaca dari Naver, rilisan T.Chinese hampir menyamai RAW. Kalian cukup ganti pengaturan bahasa di aplikasi atau ke webtoons.com/zh-hant. Cari dengan judul lain atau yang lebih mudah pakai nama author "HOTTI".

Komik ini menceritakan kisah orang yang ingin rela mengasuransikan jiwanya demi penampilan baru. Membaca komik ini bukan cuma untuk hiburan namun ada banyak pelajaran kehidupan. Setiap kisah Selalu ada hikmah yang bisa kita petik.

Sekian artikel tentang Judul Korea Webtoon Change Me di Naver. Di awal perilisannya langsung mendapatkan respon positif dari pembaca. Shalaman rasa sudah banyak yang mengetahui komik dari RAW ataupun Cina dan Thai. Rating di jam pertama adalah 9,56 bintang dari 2,5 ribu pembaca.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel