Judul Korea Webtoon Fight Hard di Naver

Judul Korea Webtoon Fight Hard di Naver
Lagi lagi webtoon tentang sekolah yang berisi banyak preman hobi berantem. Judulnya Fight Hard yang cerita dan gambar dikerjakan satu  creator yaitu 38. Link RAW manhwa bisa ditemukan di Naver Korea.

Bercerita tentang Ko Eunsung, seorang polisi yang menyamar sebagai siswa SMA Myeongsong. Dia datang untuk mencari tahu kebenaran desas desus tentang pelatihan preman di SMA tersebut. Apakah benar hanya rumor belaka?

Judul Korea Webtoon Fight Hard di Naver

Manhwa RAW menggunakan judul 쌈빡 dibaca Ssam Bbak. Penamaan versi Indonesia entah mengapa lebih cocok untuk Taejin dibandingkan Eunsung. Dia bertarung sekuat tenaga dengan modal stamina dan tahan pukul.

Berikut ini adalah link webtoon Fight Hard di Naver. Rilis perdana pada 26 Agustus 2021 yang berjarak 6 minggu dengan sini. Kita dapat langsung membaca tanpa harus login dulu. Lumayan spoiler yang diperoleh walau hanya dikit.

Baca juga: Judul Korea Webtoon Daddy Goes To School di Naver

Saat artikel ini ditulis,

  • Indonesia rilis 3 episode awal. Update lagi setiap hari Sabtu
  • Naver sudah ada 7 episode. Rilis pada hari Jumat
  • Fansite ada 4 episode

Tak banyak spoiler yang bisa diperoleh baik itu dari RAW ataupun Grup Translation. Bahkan beli dengan koin di Line Webtoon bisa lebih cepat dari RAW gratisan. Bagi yang suka disarankan beli episode lanjutan saja.

Grup Translation yang menerjemahkan Fight Hard bernama Infernal Void Scans. Judul lain yang digunakan adalah Ssam Bbak. Kalian bisa search di fansite atau google, sayangnya cuma beda 1 episode saja dari Indo.

Baca juga: Judul Korea Webtoon Second Life of a Gangster di Naver

Pembeda dari banyaknya komik gelut di sekolah adalah MC yang seorang polisi. Berkat wajah yang babyface, dia bisa menyamar sebagai siswa SMA. Shalaman berharap penyelidikan misteri pembunuhan dan aksi gelut sebanding sehingga cerita lebih menarik.

Untuk gambar sudah baik untuk genre aksi terutama bagaimana 38 menyajikan pertarungan yang terjadi. Namun untuk desain tokoh mungkin agak kurang dibandingkan komik sebelah.

Sekian artikel tentang Judul Korea Webtoon Fight Hard di Naver. Manhwa karya 38 ini cukup diminati pembaca. Terbukti dengan rating sebesar 9,71 bintang dari 28,5 user aplikasi Line Webtoon.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel