Webtoon To My First Love di Naver

Judul Korea Webtoon To My First Love di Naver
Akhirnya muncul lagi webtoon tentang kisah cinta pertama dengan setting sekolah. Judulnya To My First Love yang diangkat dari novel asli Songjoo Yoo. Adaptasi menjadi komik baik itu cerita dan gambar dikerjakan Lise.

Bercerita tentang Jisoo yang harus tinggal di rumah keluarga Hajin setelah kehilangan nenek yang merupakan keluarga satu-satunya. Pertemuan pertama memberikan kesan buruk pada keduanya. Namun perlahan lika-liku hubungan romantis tumbuh di bawah satu atap.

Judul Korea Webtoon To My First Love di Naver 

Manhwa RAW menggunakan judul asli 첫사랑에게 dibaca cheos-salang-ege artinya to first love. Penamaan diambil dari cinta pertama yang hadir diantara kedua tokoh utama.

Berikut ini adalah link Webtoon To My First Love di Naver. Perlu diingat hadirnya cuma di Series saja bukan Comics, jadi tidak bisa dibaca langsung tanpa login. Pilihan lain di Kakaopage dan Ridibooks juga premium.

Baca juga: Judul Korea Webtoon Sub Complex di Naver

Saat artikel ini ditulis,

  • Indonesia baru merilis 3 episode pertama. Update setiap hari Selasa
  • Naver Series ada 47 episode, begitu pula RAW lain di Ridibooks dan Kakaopage Korea. Update hari Kamis
  • Dongman Manhua ada 13 episode, rilis lagi setiap Tuesday
  • Fansite ada 7 namun STOP

Terbukti sangat sulit mencari spoiler dari RAW berbahasa Korea. English, Thai, Chinese, French dan Jerman masih kosong. Alternatif dapat dicari di Dongman Manhua dengan bahasa S.Chinese. Judul lain yang digunakan yaitu 致初恋.

Dulunya ada grup bernama Bearries! Scans yang menerjemahkan dengan judul Dear First Love. Sayang baru hitungan jari sudah tidak diteruskan. Padahal komik ini sudah selesai season 1 dengan 31 eps dan sekarang ongoing dengan season kedua.

Baca juga: Judul Korea Webtoon Love Hidden in Lies di Naver 

Cerita komik satu ini mengingatkan shalaman dengan Drama Jepang Mischievous Kiss/ Itazura na Kiss yang diangkat dari Manga dengan judul yang sama. Cerita awal mirip dimana FL terpaksa tinggal di rumah keluarga ML.

Bedanya di sini kedua tokoh utama tidak ada perasaan seolah saling membenci, sedangkan di Itazura Na Kiss si FL bucin parah. Mengingat diangkat dari Novel, kita bisa berharap banyak dari segi cerita.

Seperti biasa cerita tentang cinta pertama selalu menarik untuk diikuti siapa saja. Cocok dibaca kalian yang bosan dengan genre komik cinta lain di Line Webtoon. Konflik yang disajikan tidak sepelik drama kantoran, kontrak atau perselingkuhan.

Sekian artikel tentang Judul Korea Webtoon To My First Love di Naver. Rating cukup bagus dengan 9,67 bintang dari 191 ribu pembaca. Dari segi arts jujur sedikit di bawah komik romantis yang rilis tahun 2021- 2022.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel